ARA FIBERGLASS kepuasan Pelanggan Kebanggaan Kami

Beranda » Blog » Produsen Sepeda Air Fiberglass Surabaya

Produsen Sepeda Air Fiberglass Surabaya

Diposting pada 27 January 2024 oleh admin / Dilihat: 148 kali

Produsen Sepeda Air Fiberglass Surabaya

Produsen Sepeda Air Fiberglass Surabaya – Ara Fiberglass. Di tahun 2023 sampai 2024 ini wisata sudah mulai beraktifitas seperti sebelumnya di saat gencarnya virus corona. Nah sekarang para pengelola wisata mulai menambah wahana barunya terutama wahana sepeda Bebek air ini. Tidak dipungkiri wahana satu ini juga menjadi salah satu wahana yang di gemari oleh pengunjung. Setelah mereka membuat Danau buatan dan ingin di beri wahana sepeda Air untuk disewakan pengunjung. Ini juga salah satu cara untuk menambah sebuah keuntungan atau menambah profit bagi pengusaha wisata.

Sepeda air adalah salah satu produk kerajinan fiberglass yang kami produksi, selain menjadi produk unggulan kami sepeda air juga menjadi salah satu produk yang mempunyai nilai untuk kita komersilkan yaitu dengan kita buat bisnis persewaan, pasti sering kita menjumpai di tempat wisata seperti waduk, kolam buatan, atau di wahana waterpark. Wahana satu ini cukup digemari oleh beberapa konsumen dan wisatawan yang ingin melihat pemandangan air secara langsung. Selain Sepeda Air kami sebagai produsen fiberglass juga memproduksi wahana permainan lainnya seperti perosotan anak, playground, patung mascot, toilet portable dan wahana Waterboom. Bagi anda yang mau menambah bisnis di wahana air, sepeda air ini sangat cocok untuk di jadikan wahana bermain anak anak dan juga orang dewasa dengan kapasitas sesuai permintaan.

Gambar Proses pencetakan perahu bebek air

Siap untuk di kirim ke pelanggan

Kenapa pangsa pasar Sepeda Air fiberglass tidak banyak dibanding produk lainnya seperti perosotan? Jika dibanding dengan Perosotan memang lebih jauh pangsa pasarnya dikarenakan salah satu faktor pemakaian produk tersebut. Sepeda Air sangat jarang sekali digunakan oleh perorangan dan mayoritas konsumen dari kalangan pengusaha yang membuka wahana wisata air seperti telaga, danau buatan,dan wisata yang menyediakan tempat yang bernuansa air. Sedangan produk perosotan bisa dipesan oleh siapa s aja termasuk perorangan atau konsumen pribadi.

Dalam artikel ini kami memilih kota Banyuwangi sebagai tujuan pangsa pasar penjualan produk kami, kota Banyuwangi adalah salah satu kota dengan destinasi wisata yang sangat menarik untuk wisatawan sekitaran banyuwangi seperti jember, lumajang, probolinggo, bondowoso. Kota Banyuwangi juga menjadi salah satu kota favorit bagi anak – anak muda , karena sector wisatanya yang semakin luar biasa. Nah ini cocok bagi Anda yang mempunyai tempat wisata atau Anda sebagai pengelolah wisata bisa memesan salah satu wahana air yaitu sepeda bebek air atau perahu dayung dan wahana boat yang di desain khusus untuk kalangan anak – anak.

Baca Juga : Kerajinan Perosotan Fiberglass Jawa Timur

Produk sepeda air bentuk naga

Produk Sepeda bebek air bentuk angsa

Ara Fiberglass Memproduksi Wahana Sepeda Air Yang Bervariasi

Dari beberapa produsen pasti mempunyai banyak variasi untuk mengahasilkan produk yang maksimal dan diterima konsumen sehingga bisa mendapatkan review dengan bintang lima. Tidak hanya itu, sebagai produsen juga harus mempunyai kreativitas dan karakter sendiri agar mempunyai perbedaan dengan para produsen fiber lainnya. Sepeda air mempunyai banyak variasi mulai dari model desain, warna dan ukuran. Untuk model desain sepeda air diantaranya model kepala bebek, kepala pelican, kepala naga, perahu kano dan handboat untuk anak anak. Sedangkan variasi warna kita menyiapkan warna yang cerah agar bisa menjadi salah satu daya Tarik para pengunjung, kami juga menerima segala request yang sesuai keinginan para konsumen. Untuk variasi ukuran yang dibuat dari beberapa produsen rata – rata mempunyai ukuran yang sama, seperti ukuran sepeda bebek air memiliki dimensi Panjang 210 cm, lebar 120 cm dan tinggi 150 cm dan untuk wahana mini speed boat yang berkapasitan 1 orang anak memiliki dimensi ukuran Panjang 130 cm, lebar 85 cm, tinggi 32 cm.

Proses Setting untuk wahana speed boat Anak

Siap Kirim ke Pelanggan

Harga Wahana Sepeda Air

Membuka usaha persewaan sepeda air memang membutuhkan modal yang cukup lumayan banyak, untuk memesan 1 unit sepeda air anda harus mengeluarkan dana sekitar 8 juta sampai 9 juta per unit. Sedangkan untuk wahana air untuk anak, Anda harus menyiapkan dana 4 juta sampai 5 juta per unit. Dengan harga yang tidak sedikit namun dengan hasil persewaan wahana sepeda air bisa lebih cepat untuk mengembalikan modal yang sudah di keluarkan, maka dari itu tidak banyak untuk di pakai secara pribadi , disamping membutuhkan dana yang cukup banyak juga butuh perawatan agar bisa tetap ber oprasi dan menghasilakn keuntungan yang maksimal. Mungkin itu sedikit ulasan tentang beberapa macam sepeda air untuk anak anak dan dewasa dengan model dan beberapa ukuran agar tidak salah pilih untuk membeli produk kami.

Setelah melakukan Air brush dan finishing

Siap kirim ke luar pulau

Dari beberapa ulasan kami di atas semoga bisa sedikit membantu Anda yang sedang mencari wahana air untuk sebuah wisata. Agar wisata yang anda Kelola bisa ramai pengunjung, kami sarankan untuk memberikan fasilitas wahana seperti playground, wahana permainan seperti kids fun atau wahana air lainnya. Jika dari Anda masih bingung untuk mencari wahana sepeda air, ARA FIBERGLASS sebagai produsen fiberglass siap melayani Anda dengan sepenuh hati. Anda bisa hubungi kami lewat sosial media yang ada seperti website, Tokopedia, bukalapak atau marketplace. Anda juga bisa berkunjung di workshop kami yang ada di Sidoarjo.

Perahu Kano fiberglass setelah dicetak dan lanjut finsihing

Sepeda Air costom yang dibuat dari bahan fiber

Sesudah membaca ulasan artikel kami di atas, pasti Anda yang belum mempunyai wahana satu ini ingin membeli produk satu ini. Yuk langsung checj di katalog kami untuk sepeda Airnya. Mungkin sampai sini ulasan yang bisa kami sampaikan , jika ada kesalahan dalam memberikan ulasan, kami mohon maaf. Semoga bisa bermanfaat bagi kita semua, khususnya para calon pembeli yang membutuhkan produk kami dan untuk kami sebagai produsen fiber semoga bisa memberikan karya yang lebih menarik lagi. Salam dari kami, salam sukses.

Tags: , , , , , , , , , , , , , ,

Bagikan ke

Produsen Sepeda Air Fiberglass Surabaya

Saat ini belum tersedia komentar.

Mohon maaf, form komentar dinonaktifkan pada halaman/artikel ini.

Produsen Sepeda Air Fiberglass Surabaya

Sidebar

Produk yang sangat tepat, pilihan bagus..!

Berhasil ditambahkan ke keranjang belanja
Lanjut Belanja
Checkout
Produk Quick Order

Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak dibawah: